BAB I
PENDAHULUAN
A.
LATAR BELAKANG
Sehat merupakan nikmat Allah yang luar biasa oleh karena itu
hendaklah kita mensyukuri nikmat dan karunia Allah. namun manusia sering
melupakan hal itu, sebagaimana sabda Rasulullah. “ada dua nikmat yang banyak
di lupakan manusia, yaitu nikmat sehat dan peluang kesempatan.”
Manusia mendapatkan makanan dalam jumlah besar dari makanan hewani
(makanan yang bersumber dari hewan) makanan hewani termasuk penghasil energy
dan sumber protein esensial. Sebagian gizi hewani bahkan menjadi bahan yang
penting bila di gabungkan kedalam vitamin dan garam mineral.
Gizi hewani istimewa karena lezat rasanya, mengundang selera, di
sukai manusia, dapt di cerna oleh alat-alat tubuhnya dengan cara yang lebih baik
dari pada gizi nabati.
Gizi hewani yang terdapat didalam al-Qur’an al-karim adalah susu, madu, segala macam
daging, ikan dan unggas.[1]
Dan untuk yang selanjutnya dalam makalah ini akan di bahas secara spesifik
mengenai sumber makanan hewani dari susu.
B.
RUMUSAN MASALAH
Berdasarkan latar belakang diatas pemakalah mengambil rumuan
masalah bagaimana manfaat susu dan kandungannya untuk manusia ?
BAB II
PEMBAHASAN
a)
Manfaat susu
Iamam abu dawud dan ibnu majah
meriwayatkan dengan sanad hasan dari Rasulullah SAW. Beliau bersabda
وَمَنْ سَقَاهُ لَبَنًا، فَلْيَقُلْ : الَّلهمَّ بَارِكْ لَنَا فِيْهِ
، وَزِثدْنَ مِنْهُ, ففَإنَّهُ لَيْسَ شَيْءٌ يُجْزِي مِنَ الطَّعاَمِ وَالشَّرابِ
غَيْرَ اللَّبَنِ. (رَوَاه أبو داود وابن مجه)
“barang siapa di beri minuman berupa susu, hendaklah ia berdoa
allahumma barik lana fihi wa zidna minhu ( ya Allah berkahilah susu ini untuk
kami dan berilah kami susu lebih banyak lagi ) karena tidak ada sesuatu yang
bisa mencukupi sebagai ganti makanan dan minuman selain susu”.
Ilmu pengetahuan modern seperti yang
di tegaskan oleh study yang di lakukan oleh Dr hisyam al-Khathib menetapkan
bahwa susu adalah satu-satunya makanan yang mengandung semua bahan dasar yang
di butuhkan oleh tubuh manusia. Susu mengandung zat gula, lemak, garam-garam
mineral, besi sodium, vitamin A, dan vitamin C. waktu yang paling tepat untuk
meminumnya adalah pada pagi hari susu tidak boleh di minum bersamaan dengan
makanan yang mengandung protein kuat seperti kacang tanah (ful) kacang
panjang (hims), daging, ikan, dan ayam. Susu bisa di minum dengan telur.
Susu memiliki komposisi sebagai
berikut
1. Lemak
Lemak susu tersusun dari zat kasraida yang terdapat dalam susu
dalam bentuk tetesan-tetesan bulat. Oleh karena itu susu akan kehilangan banyak
manfaat gizinya jika krim yang mengandung lemak ini di buang
2. Protein
Protein dalam susu ada dua macam: fosfor protein (caseinogen)
dan lactalbumin. Kedua protein ini memberikan nilai gizi sangat tinggi
pada susu. Berbeda dari yang lain, komposisi protein di dalam susu itu lengkap
dan sempurna.
3. Mineral
Kandungan utama susu adalah sodium, kalsium magnesium, dan
potasium.
4. Vitamin
Susu mengandung semua vitamin, yaiitu vitamin A, vitamin B,
vitamin, vitamin B2, vitamin B12, vitamin C, vitamin D, dan vitamin E,
kandungan vitan yang paling besar adalah kandungan vitamin A dan vitamin D.
adapun kandungan vitamin C relative sedikit, karena itu mencampur susu dengan
juz jeruk bisa menggantikan kekurangan vitamin C.
5.
Karbohidrat
Susu mengandung
karbohidrat yang menghasilkan energi yang sangat di bituhkan manusia untuk
melakukan aktivitas dan gerak.
Susu bisa
memperkuat tulang anak-anak, membantu pertumbuhan mereka, mengganti sel-sel
mereka yang rusak, mencegah penyakit rakitis dan memperkuat gigi mereka karena
kandungan kapur dan fosfor di dalam susu cukup tinggi dan dalam bentuk yang
mudah di resap.
Susu sangat baik
untuk dada dan paru-paru serta termasuk nutrisi dan obat bagi penderita
gangguan penyakit hati karena mengandung laktosa yang mencegah terserapnya
beberapa zat yang terdapat dalam usus yang bisa menyebabkan terjadinya koma
hepatic (koma yang menyertai ensefalopati hepatikum).
Komposisi zat-zat
protein dalam susu di yakini tidak di
temukan secara cukup di dalam makanan lainnya. Telah terbukti bahwa tidak
terpenuhinya kebutuhan protein selama sepuluh hari bisa mnyebabkan kekacauan
kadar protein darah.[2]
Susu yang paling banyak di konsumsi di Negara kita adalah susu
kerbau dan sapi, walau di konsumsi juga susu kambing dan susu unta. Daftar berikut ini menunjukkan
prosentase penyusun pada jenis-jenis susu yang beragam.[3]
Jenis susu
|
air
|
Lemak
|
Gula
|
Kasinogen
|
Protein Lain
|
Abu
|
Manusia
Kerbau
Spi
Unta
Kambing
|
87,6
86,4
87,32
86,57
79,46
|
3,74
7,53
3,75
3,07
8,63
|
6,37
4,22
4,75
5,59
4,28
|
0,90
3,49
3,00
3,49
5,23
|
0,40
0,86
0,40
0,38
1,45
|
0,20
0,76
0,75
0,77
0,97
|
b)
Hadis nabi terkait dengan susu unta
Al-bukhari
meriwaytkan dari Anas r.a. bahwa suatu kaum dari urainah menghadap Rasulullah
Saw. Mereka berkata kepada Nabi, “kami mengalami masalah di madinah. Perut kami
kembung dan anggota badan kami terluka.” Lalu, Rasulillah Saw memerintahkan
mereka untuk mencari peternak unta. Lalu, mereka meminum susu dan air kencing
unta. Lalu mereka meminum susu dan air kencing unta sehingga perut kembungnya
sembuh dan kulitnya membaik.
Hadis tersebut di atas jelas menginformasikan bahwa susu dan
kencing unta menjadi obat untuk beberapa penyakit. Perut kembung bisa jadi di
sebabkan oleh radang usus besar karn
terkumpulnya zat atau enzim padanya, atau bergabungnya ratusan protein di
rongga perut yang di kenal dengan edema.
Kedua penyakit
tersebu bisa di obati dengan memanfaatkan susu dan kencing unta, karena
tambahan zat anti bodi yang terdapat pada susu dan kencing unta merupakan
rahasia kesembuhan atau memperbaiki berbagai penyakit seperti penyakit radang
hati atau hepatitis B dan C, beberapa radang usu besar yang kronis, berbagai
macam penyakit kanker yang masih baru, serta gangguan pencernaan. Itulah
berbagai keterangan dan hasiat susu yang di keluarkan oleh Allah Swt dari sari
pati antara kotoran dan darah menjadi susu yang bersih, nikmat di minum dan
kaya akan protein yang bisa menyembuhkan tentunya dengan izin Allah.[4]
c)
Manfaat susu unta
Susu unta di anggap sebagai sumber gizi utama di padang pasir.
bahkan susu ini di anggap sebagai susu yang paling bagus, susu ini di hidangkan
ketika masih segar, cita rasa susu unta cukup beragam. Ada yang sangat manis,
tawar, dan asin, padahal makanan yang di konsumsi unta adalah apa yang di beri oleh pemiliknya.
Para ahli telah
melakukan penelitian terkait dengan susu unta sejak kuartal terahir abad kedua
puluh. Mereka melakukan penelitian terhadap ratusan unta dari berbagai jenis.
Para peneliti memperhatikan jumlah susu di perah dalam sehari, susu yang di
perah setelah melahirkan, maupun kandungan yang ada dalam susu unta. Setelah
melakukan berbagai penelitian, para ahli menemukan bahwa susu unta di anggap
sebagai unsur dasar dalam memperbaiki gizi manusia baik dari segi kualitas
maupun kuantitasnya.[5]
d)
Kandungan susu unta
Kandungan susu
unta bertingkat-bertingkat tergantng pada frekuensi peraha, usia unta, jumlah
anak, jumlah dan jenis makanan yang di berikan, dan jumlah air yang di minumnya
. susu unta di anggap sebagai susu yang memiliki zat alkali (zat kimia yang
menetralisir asam yang tinggi) yang tinggi, tetapi cepat berubah menjadi asam
jika di biarkan beberapa saat dan besaran ph-nya berubah dari 6,5-6,7 menjadi
lebih tinggi lagi factor yang mempercepat menjadi asam karena bertambahnya asam
laktat dari 3% setelah dua jam 14% setelah enam jam.
Kadar air pada
susu unta berubah dari 84% menjadi 90%. Kandungan lemaknya tidak terlalu tinggi
yaitu, sekitar 5,4%. Kandungan protein sekitar 3%. Kadar gula sekitar 3,4%.
Kadar materi lain seperti zat besi, kalsium, fasfor, potasium, dan magnesium
sekitar 0,7%. Kandungan ini memiliki perbedaan tergantung pada jenis unta serta
pakan dan minuman unta. Kandungan lemak yang ada pada susu unta lebih rendah di
bandingkan lemak pada susu kerbau, yaitu 31,6% berbanding 40,9%. Lemak pada
susu unta bersatu dengan protein, sehingga susah untuk di pisahkan dengan cara
yang biasa seperti yang di lakukan terhadap susu yang lain.
Kandungan asam
lemak pada susu unta mengalami proses yang lebih pendek di banding susu lain.
Susu unta memiliki lebih besar susunan zat asam lemak yang mudah mengembang,
terutama linolenic dan berbagai zat asam lemak yang sangat vital untuk
gizi manusia, khususnya mereka yang menderita penyakit jantung. Di samping itu,
kadar kolesterol pada susu unta lebih rendah dibandingkan dengan susu sapi
sekitar 40% dan kandungan protein kasein pada susu unta secara umum mencapai
70%. Sehingga membuuat susu unta mudah di konsumsi.
Susu unta juga
mengandung vitamin C dengan kadar tiga kali lebih banyak di bandingkan dengan
susu sapi, kadar ini akan terus bertambah jika unta di beri pakan rumput yang
kaya vitamin. Vitamin B1 dan B2 susu unta tersedia lebih banyak di bandingkan
dengan susu domba. Begitu pula dengan vitamin A dan karotin yang cukup
tersedia.[6]
e)
Kandungan susu unta untuk pencernaan
Berbagai
penelitian yang di lakukan oleh Al-Ajami (1994 dan 2000), Al-Ajami dan rekannya
(1992-1998), menemukan bahwa susu unta memiliki karakteristik khusus untuk
pencernaan. Ia mngandung zat yang berkadar tinggi yang berguna untuk melawan
bakteri mematikan dan berbagai virus. Di india susu unta di gunakan sebagai
obat endema (busung air), jamur, gangguan limpah, TBC, asma anemia dan wasir.
Di samping itu susu unta juga bagus untuk penderita penyakit hati yang kronis
dan memperbaiki fungsi hati. Susu unta juga di berikan kepada orang tua lanjut
usia, anak muda, dan anak kecil. Susu ini penting untuk pembentukan tulang,
karena memiliki kadar glukosa yang rendah, susu unta cocok untuk pengobatan
penyakit gula. Yang menakjubkan susu unta mengandung kadar insulin dan protein
yang tinggi. Jika susu ini di konsumsi, maka ia akan di cerna dari lambung ke
darah tanpa proses pemecahan asam. Dengan proses pemecahan asam terhadap
insulin biasa.
Pada penelitian modern di temukan bahwa para penderita
penyakit jenis pertama seperti penyakit gula, mendapakan manfaat setelah
mengkonsumsi satu gelas susu unta dan dapat menurunkan kadar gula darah serta
menurunkan kadar insulin mereka.[7]
BAB III
PENUTUP
A. KESIMPULAN
Dari penjelasan di atas dapat di simpulkan
bahwasannya susu adalah satu-satunya makanan yang mengandung semua bahan dasar
yang di butuhkan oleh tubuh manusia. Susu mengandung zat gula, lemak,
garam-garam mineral, besi sodium, vitamin A, dan vitamin C. terlebih pada susu
unta yang begitu besar akan kaya Vitamin B1 dan B2 susu unta tersedia lebih
banyak di bandingkan dengan susu domba. Begitu pula dengan vitamin A dan
karotin yang cukup tersedia. Susu unta juga mengandung vitamin C dengan kadar
tiga kali lebih banyak di bandingkan dengan susu sapi juga Kandungan lemak yang
ada pada susu unta lebih rendah di bandingkan lemak pada susu kerbau, yaitu
31,6% berbanding 40,9% dan Kandungan asam lemak pada susu unta mengalami proses
yang lebih pendek di banding susu lain.
DAFTAR PUSTAKA
thalbah Hisham, ensiklopedia mukjizat al-Quran dan hadis jilid 5, Bekasi: sapta sentosa, 2008.
Yusuf al-Hajj Ahmad, Ensiklopedi Kemukjuzatan Ilmiah dalam
al-Qur’anan Sunnah jilid 5 (trj) Masturi Ilham lc. Dkk, PT Kharisma Ilmu, 2009.
Mahram Jamaluddin, Dr. ‘abdul ‘Azhim Hafna Mubasyir, Al-Qur’an
Bertutur Tentang Makanan dan Obat-obatan (trj) Irwan Raihan, Mitra Pustaka, Yogyakarta: 2005.
[1] Dr. Jamaluddin Mahram, Dr. ‘abdul ‘Azhim Hafna Mubasyir, Al-Qur’an
Bertutur Tentang Makanan dan Obat-obatan (trj) Irwan Raihan, Mitra Pustaka, Yogyakarta: 2005, hal 293.
[2] Ahmad Yusuf al-Hajj, Ensiklopedi Kemukjuzatan Ilmiah dalam
al-Qur’anan Sunnah jilid 5 (trj) Masturi Ilham lc. Dkk, PT Kharisma Ilmu, 2009.
[3] Dr. Jamaluddin Mahram, Dr. ‘abdul ‘Azhim Hafna Mubasyir, Al-Qur’an
Bertutur…hal 297.
[4] Hisham thalbah, ensiklopedia mukjizat al-Quran dan hadis jilid
5, Bekasi: sapta sentosa, 2008, hl 7-8.
[5] Hisham thalbah, ensiklopedia mukjizat al-Quran dan hadis jilid 5, …
hl1-2.
[6] Hisham thalbah, ensiklopedia mukjizat Al-Quran jilid 5 …hl 2.
[7] Hisham thalbah, ensiklopedia mukjizat al-Quran dan hadis jilid 5…
hl 5.
No comments:
Post a Comment